Fahd Djibrna's Journal

Resolusi

print this page
send email
Tuhan, seperti tak ada manusia yang sempurna, tak pernah ada harapan yang sempurna—tak pernah ada keputusan yang sempurna. Engkaulah yang maha sempurna, Tuhan, dan Engkaulah yang maha tahu segalanya. Demi sepersekian detik sebelum seluruh kembang api tahun baru di dunia meledak dan menghamburkan cahaya, tahanlah! Ambangkanlah mereka di udara. Maka di sanalah seluruh harapan dan doaku berada, bagai detak yang tertahan, napas yang tertahan: mereka selalu ada meskipun selalu gagal disederhanakan menjadi kata-kata. Kemudian ledakkanlah segalanya melampaui kesunyian manapun, lesatkan semua cahaya hingga terang semua gelap dunia: Jika tak baik, jangan kabulkan semua yang kuinginkan. Tetapi segala yang tak sempat dan tak sanggup kuinginkan, jika memang baik, Tuhan, sedikitpun aku tak punya kuasa untuk menolaknya! Amin.


Fahd Djibran | Jakarta, 30/12/11

*Gambar diambil dari sini.

0 comments:

Post a Comment